Rabu, 30 Januari 2013

karangan esai : METODE AMPUH MERAIH SUKSES DALAM BELAJAR


Cara belajar efektif biasa disebut dengan Cara belajar yang bermakna atau berkesan. Atau cara yang ampuh untuk belajar memahami sesuatu atau pelajaran dengan mudah dan cepat menggunakan cara-cara yang paling efisien dan efektif.
Cara belajar efektif ini biasa dilakukan dengan belajar mengenal diri kita sendiri terlebih dahulu. Belajar mengenal sikap dan sifat-sifat kita masing-masing. Belajar mengenal kebiasaan kita. Dan yang paling utama adalah kita siap belajar mengetahui keinginan kita. Karena dengan keinginan yang kuat, Kita bisa menjadi sangat fokus untuk melakukan sesuatu.
Jadi inti dari cara belajar efektif adalah fokus. Yaitu fokus terhadap pelajaran yang sedang dipelajari dengan cara cepat yang efektif. Belajar fokus itu berarti : Sangat serius, Berusaha dengan keras dan berkonsentrasi untuk segera memahami.
Fokus adalah inti dari cara belajar efektif
Seseorang bisa menjadi sangat fokus jika sesuatu yang ia pelajari itu ia sukai, Dan menyenangkan baginya. Terlebih jika memang cara fokusnya untuk hal-hal yang mereka inginkan. Secara otomatis, maka ia akan bisa menjadi sangat fokus.
Satu contoh tentang cara untuk fokus adalah seperti berikut : Jika anda perhatikan, atau mungkin anda sendiri pernah mengalaminya. Yaitu ketika seorang lelaki berusaha mendapatkan cinta dari seorang wanita yang sangat dicintainya dengan sepenuh hati. Biasanya lelaki tersebut akan sangat fokus, Dan berusaha keras supaya cepat mendapatkannya.
Dalam hal cara belajar efektif, Kita sebaiknya meniru contoh diatas. Yaitu dengan senang hati menyukai suatu pelajaran, Ditambah fokus. Dan berusaha dengan keras memahami pelajaran atau ilmu pengetahuan itu dengan cara yang paling tepat. Ini adalah cara belajar yang efektif.
Selain fokus kita bisa menerapkan tips-tips belajar sukses, diantaraya :
1.                        Jangan pernah menumpuk pelajaran dalam satu sesi.
2.                        Rencanakan waktu belajar.
3.                        Belajar di waktu yang sama.
4.                        Belajar denga memiliki tujuan.
5.                        Jangan pernah menuda waktu Belajar.
6.                        Tinjaulah kemali catatan anda.
7.                        Gunakan kelompok belajar efektif.
8.                        Pastikan tidak ada gangguan dalam belajar.
Tujuan sekolah tidak hanya sekedar mendapatkan ijazah. Ilmu yang terpenting yang harus didapat. Karena percuma jika mendapat ijazah tapi sedikit ilmu yang kita dapat dari sekolah. Belajar adalah investasi untuk masa depan. Oleh karena itu dalam hidup kita harus senantiasa Belajar.
v  Nama : Rere Revita
v  Kelas : XII IPS 2
v  Pelajaran :  Bahasa Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar